Alumnus FKM Unhas Pimpin KAMMI Sultanbatara


Makassar, Tribun - Amirullah terpilih sebagai nakhoda baru Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) Wilayah Se-Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, dan Sulawesi Tenggara (Sultanbatara) periode 2009-2011.

Ia terpilih pada musyawarah wilayah (Muswil) I organisasi tersebut yang digelar di Balai Pelatihan Kesehatan (Bapelkes) Antang, Kecamatan Manggala, Kota Makassar. Muswil ini belangsung sejak Jumat (16/10) hingga Sabtu (18/10) lalu.

Amirullah adalah alumnus Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Hasanuddin (FKM-Unhas). Sebelumnya ia menjabat sebagai staf Kenijakan Publik (KP) KAMMI Daerah Sulawesi Selatan.
Muswil tersebut adalah yang pertama kali sejak dibentuknya KAMMI Wilayah Sultanbatara yang membawahi KAMMI Daerah (KAMMDA) di tiga provinsi.

KAMMI wilayah ini adalah hirarki struktur baru yang merupakan hasil dari perubahan struktur kepengurusan KAMMI hasil Muktamar VI di Makassar, Agustus 2008 lalu. Sebelumnya seluruh KAMMI Daerah di Sulawesi dibawahi oleh struktur KAMMI Teritorial.

Amirullah menyisihkan beberapa kandidat lainnya, di antaranya Rusdi Layong (Pjs Ketua KAMMI Wilayah Sulselrabar), Jihad Harun Sandiah (Ketua KAMMI Daerah Makassar), dan Emi Rahyuni (Ketua Badan Kemuslimahan KAMMI Daerah Sulawesi Tenggara).

Dalam orasi kemenangannya Amirullah menegaskan, organisasi yang dinakhodainya akan tetap fokus untuk mengawal pemerintahan baru pada Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) dan tetap menjadi bagian yang tak terpisahkan dari rakyat untuk Indonesia yang bersih dan berwibawa.

Pada muswil itu juga memutuskan Andi Aswadi, mantan Humas KAMMDA Sulsel sebagai Sekjen KAMMI Se-Sultanbatara. Selain ketua dan sekjen, muswil itu juga merekomendasikan kepada pengurus baru untuk mengadakan kegiatan pengkaderan Daurah Marhalah III (DM III) minimal sekali dalam satu tahun.

"Dan untuk mengembangkan struktur di daerah dengan membentuk KAMMI Daerah baru minimal tiga di setiap provinsi dalam waktu dua tahun," ujar Fitriah, humas panitia pelaksana muswil, Senin (19/10). (jum)

Komentar