Raih Gelar Magister Komunikasi


KETUA Perhimpunan Jurnalis Indonesia (PJI) Sulawesi Selatan Nasrullah Nara akhirnya berhak menyandang gelar magister ilmu komunikasi (M.Ikom). Gelar tersebut berhak disandangnya setelah dinyatakan lulus pada ujian tertutup di Ruang Senat Fakultas Ilmu Sosial (FISIP) Universitas Hasanuddin (Unhas), Makassar, Senin (7/2/2011).


Pada ujian tersebut, ia memaparkan intisari tesisnya yang berjudul Rancangan Undang-Undang Rahasia Negara versus Kebebasan Pers (Studi Tentang Opini Wartawan di Makassar). Hadir sebagai pengujinya adalah Prof Dr Hafied Cangara MSc, Prof Dr A Alimuddin Unde MSi, Dr Hasrullah MSi, dan Dr Moh Iqbal Sultan MSi.

Atas capaian itu, Nara menulis di akun facebooknya: "Akhirnya kuraih juga itu gelar setelah sekitar dua tahun mengikuti perkuliahan program magister komunikasi di Unhas. Terima kasih buat semua kawan-kawan yang memberi dukungan selama ini. Juga kepada guru-guruku yang dengan tulus ikhlas membagi ilmunya."

Nara mengaku sangat beruntung ditugaskan kembali di Makassar sebagai Kepala Kompas Biro Sulawesi dan Indonesia Timur. Sebab saat tugas, ia bisa menempuh pendidikan S2 di Unhas yang ternyata bisa diibaratkan sebagai "reunian" guru dan murid.

"Sebab saya dipertemukan kembali dengan guru-guru yang dulu mengajari saya semasa jenjang S1 komunikasi," ujar Nara, kemarin. Sejak pekan lalu, ia mendapat jabatan baru sebagai Wakil Kepala Desk Nusantara Kompas di Jakarta. (jumadi mappanganro)

Catatan: Tulisan di atas diterbitkan di Tribun Timur edisi cetak 9 Februari 2011.

Komentar